Allah Subhanahu Wa Ta'ala Berfirman :
فَإِمَّا يَأْتِيَنَّكُم مِّنِّي هُدًى فَمَنِ اتَّبَعَ هُدَايَ فَلَا يَضِلُّ وَلَا يَشْقَىٰ وَمَنْ أَعْرَضَ عَن ذِكْرِي فَإِنَّ لَهُ مَعِيشَةً ضَنكًا وَنَحْشُرُهُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ أَعْمَىٰ
"Maka jika datang kepadamu petunjuk daripada-Ku, lalu barangsiapa yang mengikut petunjuk-Ku, ia tidak akan sesat dan tidak akan celaka. Dan barangsiapa berpaling dari peringatan-Ku, maka sesungguhnya baginya penghidupan yang sempit, dan Kami akan menghimpunkannya pada hari kiamat dalam keadaan buta". (QS. Taha : 123-124)
AWG adakan kegiatan TFT di Lampung (mirajnews.com) |
(Mediaislamia.com) --- Aqsa Working Group (AWG) Biro Lampung mengadakan Training for Trainer (TfT) pengurus AWG se-Lampung, mulai Jum’at hingga Sabtu (27-28/3), sebagai bagian dari acara Tablig Akbar yang diadakan Jama’ah Muslimin (Hizbullah) Wilayah Lampung di Komplek Ma’had Al-Fatah Muhajirun Lampung.
Ketua AWG Internasional yang berpusat di Jakarta, Agus Sudarmadji mengatakan, para pejuang Muslim hendaknya menjadikan dirinya tidak pernah lepas dari Al-Qur’an.
“Mari menjadikan diri kita tidak lepas dengan Al-Qur’an, sebab kekuatan pejuang pembebas Masjid Al-Aqsah terdapat pada Al-Qur’an. Lihat bagaimana HAMAS menjadikan Al-Qur’an sebagai syarat bergabung,“ katanya dalam sambutannya pada acara bertema “Mulazamatul Jama’ah Bukti I’dad Pembebasan Masjid Al-Aqsha”, Sabtu (28/3).
Dia juga berpesan agar umat Islam memantapkan diri menjadi manusia yang unggul di segala bidang.
“Mari mantapkan diri jadi yang terunggul baik di bidang ekonomi, keilmuan, bacaan Al-Qur’an, shalat dhuha nya,“ katanya.
Terkait program, dia mengatakan AWG bertekad untuk mengirimkan dana bantuan kemanusiaan USD 5000 per bulan untuk rekonstruksi Gaza Palestina akibat serangan Israel tahun lalu.
“Kita bertekad minimal USD 5000 perbulan kita akan kirimkan ke Gaza Palestina, dengan kondisi akibat perang beberapa waktu lalu di mana banyak rumah yang hancur akibat seranganIsrael, ditambah blokade berkepanjangan, saudara kita di Palestina membutuhkan bantuan kita,“ ujarnya.
Aqsa Working Group (AWG) adalah lembaga yang dibentuk dalam rangka mewadahi dan mengelola upaya kaum muslimin untuk pembebasan Masjid Al-Aqsha.
Lembaga AWG dibentuk berdasarkan keputusan yang dihasilkan oleh Sidang Akhir Al-Aqsa International Conference di Jakarta, pada 20 Sya’ban 1429H atau21 Agustus 2008M.
Al-Aqsa International Conference tersebut dihadiri oleh unsur pimpinan organisasi massa Islam, Kedutaan Besar sejumlah negara Muslim, pimpinan lembaga pendidikan umum maupun pendidikan Islam, pimpinan lembaga da’wah, pimpinan media massa Islam dan sejumlah individu yang berkonsentrasi kepada perjuangan muslimin dalam rangka pembebasan Masjid Al-Aqsha.
Dakwah Pembebasan Al-Aqsha
Sementara Ketua Panitia Kegiatan TfT AWG, Aziz Firdaus kepada Miraj Islamic News Agency (MINA) mengatakan, peserta yang hadir meliputi pengurus AWG se-Lampung mewakili Kabupaten masing-masing yang akan diberikan materi-materi terkait pendalaman tentang Masjid Al-Aqsha dan Palestina.
“Kita berikan materi-materi terkait Aqsha dan Palestina yang nantinya akan menjadi bahan dakwah di tempat masing-masing, sebab program utama kita menyadarkan umat Islam terkait kondisi kiblat pertama umat Islam ini,“ kata Aziz.
TfT tersebut merupakan rangkaian agenda Tablig Akbar yang diadakan Jama’ah Muslimin (Hizbullah) Wilayah Lampung di Komplek Ma’had Al-Fatah Muhajirun Lampung.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar